Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) melaksanakan Pengambilan Sumpah Tenaga Kesehatan Ahli Madya Farmasi dan Ahli Madya Kebidanan. Kegiatan ini digelar di Aula lantai I gedung Rektorat UMMAT dan dihadiri oleh Pimpinan Daerah Ikatan Bidan Indonesia, Ketua Pimpinan Daerah Persatuan Ahli Farmasi Nusa Tenggara Barat (NTB) dan para civitas akademika UMMAT.
Kegiatan digelar secara hybrid dengan dua metode yaitu offline dan online. Peserta mengikuti kegiatan secara tatap muka dan sebagian melalui zoom meeting sedangkan orang tua dapat menyaksikan secara online melalui zoom meeting atau live streaming youtube. Untuk peserta yang mengikuti acara secara tatap muka diwajibkan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan seperti screening suhu tubuh saat memasuki ruangan, mencuci tangan dengan sabun dan hand sanitizer, memakai masker dan facial shield. Total peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 78 orang yang terdiri dari 14 orang alumni prgram studi D3 Kebidanan dan 64 orang alumni D3 Farmasi.