Alhamdulillah..
Salah satu dosen Prodi S1 Kebidanan FIK UMMAT “Nurul Qamariah Rista Andaruni, M.Keb” menerima beasiswa DIKTI untuk mengikuti “Pelatihan Dosen Vokasi Tentang Keterampilan Klinis Neonatus Esensial” selama 1,5 bulan.
Pelatihan dilaksanakan Di Rumah Sakit dr. Ciptomangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat. Dalam pelatihan ini skill yang paling ditekankan ialah kompetensi resusitasi neonates. Kompetensi Resusitasi Neonatus merupakan kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang bidan ataupun oleh dosen bidan, dimana seorang bidan yang terampil dan kompeten dalam memberikan tindakan resusitasi pada neonatus, sehingga akan mengurangi angka kesakitan dan kematian bayi baru lahir. Begitu juga dengan dosen bidan yang akan mentransfer ilmu kepada peserta didik harus memiliki ilmu dan keterampilan yang upgrade sebab ilmu pengetahuan terus berkembang. Dengan demikian, alumni yang dihasilkan oleh intitusi vokasi bidan akan berkualitas dan kompeten. Instansi vokasi bidan juga akan memiliki kualitas yang bagus dengan sumber daya manusia (dosen) yang kompeten. Pemantauan tumbuh kembang anak juga merupakan hal yang krusial yang harus dipahami oleh seorang bidan maupun dosen bidan.
Selain itu, edukasi nutrisi yang efektif akan membantu menciptakan generasi Indonesia unggul. Keterampilan edukasi ini juga harus dimiliki oleh seorang bidan maupun dosen bidan yang akan menyampaikan ilmunya kepada mahasiswa di kelas. Penggunaan MTBS dan MTBM secara praktis juga perlu dipahami oleh bidan maupun dosen bidan. Dengan pemanfaatan secara optimal dari tatalaksana di MTBS dan MTBM maka akan membantu menurunkan angka kesakitan dan kematian bayi dan balita. Oleh sebab itu, ketrampilan ini juga harus dimiliki oleh praktisi dilapangan maupun dosen bidan yang akan mencetak generasi bidan di masa datang.
MARILAH BERGABUNG BERSAMA KAMI DENGAN TIM DOSEN YANG KOMPETEN DI BIDANGNYA, METODE PEMBELAJARAN DAN LABORATORIUM YANG MENUNJANG KREATIFITAS MAHASISWA.. JANGAN RAGU2,,SEGERA DAFTARKAN DIRI ANDA KE UMMAT..